SHARE

istimewa

CARAPANDANG.COM - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa pagi, menguat mengikuti pergerakan positif bursa saham global.

IHSG dibuka menguat 35,26 poin atau 0,5 persen ke posisi 7.044,98. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 6,88 poin atau 0,68 persen ke posisi 1.013,26.

"Untuk hari ini kami memperkirakan IHSG akan menguat, didukung oleh sentimen positif di regional yang didorong oleh kebijakan Inggris untuk mendorong perekonomian, serta ekspektasi pertumbuhan ekonomi yang masih positif di kuartal III 2022," tulis Tim Riset Panin Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, Selasa.

Pada penutupan kemarin, bursa saham AS menguat. Hal itu didorong oleh koreksi yang dalam beberapa hari terakhir, yang menginformasikan valuasi indeks yang relatif atraktif.

Saat ini, investor masih akan mencermati rilis laporan keuangan pada kuartal III 2022, di mana pertumbuhan laba S&P 500 diperkirakan masih akan meningkat 6,1 persen (yoy).

Namun Howard Silverblatt, analis untuk indeks, memperkirakan estimasi itu terlalu tinggi dan melihat laba bersih diperkirakan akan turun 7 persen pada kuartal III 2022 sehingga hal itu akan memberikan tekanan untuk indeks.

Sementara itu, bursa saham Eropa kemarin ditutup menguat. Pasar mengalami penguatan setelah kemarin Inggris melakukan pemangkasan pajak dan melakukan pembelian obligasi, untuk mendorong pertumbuhan ekonomi.

Namun investor patut mencermati terkait dengan saham Credit Suisse, yang turun 9 persen pada awal pekan kemarin, karena kekhawatiran terkait dengan likuiditas dan permodalan bank tersebut, setelah kemarin credit default swap mengalami kenaikan yang signifikan.
 

Halaman :