SHARE

istimewa

CARAPANDANG.COM - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI dan Ikatan Motor Indonesia atau IMI berkolaborasi dalam penggunaan produk-produk perbankan yang dapat memudahkan transaksi secara digital.

“Anggota dan calon anggota IMI berpeluang mendapatkan seluruh kemudahan dan keistimewaan dari Kartu Kredit Affinity dan Kartu Debit Affinity BNI serta Kartu TapCash BNI yang diterbitkan khusus untuk organisasi induk dari olahraga bermotor, baik mobil maupun sepeda motor di Indonesia,” kata Direktur Utama BNI Royke Tumilaar dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Royke menekankan transformasi digital yang tengah dipercepat oleh perseroan, salah satunya dengan memperbaharui mobile banking BNI. Langkah tersebut membuat kontrol transaksi atas ketiga produk menjadi semakin mudah dan personal, baik untuk Kartu Kredit BNI, Kartu Debit, maupun Kartu Tapcash.

“Saat ini mobile banking telah memiliki 9,8 juta pengguna, dengan adanya Mobile Banking tentunya bisa apply kartu kredit dan buka rekening tabungan secara langsung atau online. Transaksi hingga lembar tagihan dapat dilihat melalui mobile banking, kita buat powerful,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur Bisnis Konsumer BNI Corina Leyla Karnalies menyampaikan bahwa Kartu Kredit Affinity BNI-IMI ke depan menjadi produk diferensiasi khusus kerja sama BNI dengan IMI yang dilengkapi dengan desain kartu khusus, salah satunya dengan adanya logo IMI. Kartu Kredit Affinity BNI-IMI dapat dimiliki oleh anggota IMI, baik anggota lama maupun anggota baru yang akan bergabung dengan IMI.

“Pemegang Kartu Kredit Affinity BNI-IMI akan menikmati banyak kemudahan dan keuntungan bertransaksi di berbagai channel pembayaran dengan berbagai fitur,” ungkapnya.

Corina menyebutkan kemudahan dan keuntungan tersebut diantaranya Triple BNI Rewards Point dan cicilan 0 persen hingga 12 bulan untuk transaksi di merchant-merchant otomotif terpilih, program-program promo menarik lainnya seperti diskon, cashback, dan cicilan 0 persen di merchant-merchant yang telah bekerjasama dengan BNI.

Halaman :
Tags
SHARE