Beranda Internasional Paus Fransiskus Tegaskan Seruan Gencatan Senjata di Gaza

Paus Fransiskus Tegaskan Seruan Gencatan Senjata di Gaza

Pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia, Paus Fransiskus kembali menegaskan seruannya untuk gencatan senjata segera di Gaza, Palestina. Seruan ini disampaikan Paus saat muncul di hadapan publik pada perayaan Paskah, di balkon utama Basilika Santo Petrus, Minggu (29/4/2025).

0
Pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia, Paus Fransiskus kembali menegaskan seruannya untuk gencatan senjata segera di Gaza, Palestina.

CARAPANDANG - Pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia, Paus Fransiskus kembali menegaskan seruannya untuk gencatan senjata segera di Gaza, Palestina. Seruan ini disampaikan Paus saat muncul di hadapan publik pada perayaan Paskah, di balkon utama Basilika Santo Petrus, Minggu (29/4/2025).

Dilansir dari Reuters, Paus berusia 88 tahun itu membatasi beban kerjanya atas perintah dokter usai jatuh sakit. Ia tidak memimpin Misa Paskah di Vatikan, tetapi muncul di akhir acara.

Kemunculan Paus di balkon utama Basilika Santo Petrus untuk memberikan berkat dan pesan dua kali setahun yang dikenal sebagai 'Urbi et Orbi' (kepada kota dan dunia). Pesan Paus itu dibacakan oleh ajudan saat Paus, yang masih dalam pemulihan dari pneumonia.

Dalam pesan Paskah, Paus Fransiskus mengatakan bahwa situasi di Gaza "dramatis dan menyedihkan". Paus juga meminta kelompok militan Palestina Hamas untuk membebaskan sandera yang tersisa.

Ia mengutuk apa yang disebutnya sebagai tren antisemitisme yang "mengkhawatirkan" di dunia. "Saya menyatakan kedekatan saya dengan penderitaan, seluruh rakyat Israel dan rakyat Palestina," kata pesan itu.

"Saya mengimbau pihak-pihak yang bertikai: menyerukan gencatan senjata. Membebaskan para sandera dan membantu orang-orang yang kelaparan yang mendambakan masa depan yang damai," ujar Paus.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait