Beranda Politik Muktamar ke-6 PKB Kembali Akan Memilih Cak Imin Sebagai Ketum

Muktamar ke-6 PKB Kembali Akan Memilih Cak Imin Sebagai Ketum

Ketua Steering Committee (SC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Faisol Riza menuturkan bahwa Muktamar ke-6 akan kembali memilih Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum.

0
Ketua Steering Committee (SC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Faisol Riza menuturkan bahwa Muktamar ke-6 akan kembali memilih Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum.

CARAPANDANG - Ketua Steering Committee (SC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Faisol Riza menuturkan bahwa Muktamar ke-6 akan kembali memilih Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum.

Faisol menuturkan bahwa permintaan Muhaimin Iskandar atau yang kerap dipanggil Cak Imin kembali memimpin PKB telah diungkapkan oleh seluruh cabang dan DPW.

“Mereka meminta kesediaan beliau untuk kembali memimpin PKB dalam pemerintahan dan kepengurusan DPP yang akan datang," ujarnya dalam konferensi pers di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Jumat (9/8/2024).

Adapun, Muktamar PKB ke-6 akan digelar pada 24-25 Agustus 2024. Muktamar adalah forum tertinggi partai dalam mengambil keputusan, yang nantinya akan diisi mengenai laporan pertanggungjawaban kepengurusan DPP PKB selama lima tahun terakhir.

Terdapat juga beberapa persidangan yang berkaitan dengan program atau garis-garis perjuangan PKB dalam lima tahun kedepan.

Selain itu, muktamar juga memutuskan apakah PKB akan bergabung dengan pemerintahan yang akan datang atau tidak. Namun, secara umum, suara dari seluruh cabang maupun DPW menginginkan agar PKB ikut bergabung dalam pemerintahan yang akan datang. 

Jumlah peserta yang akan hadir dalam perhelatan tersebut sekitar 2.300 peserta. Diungkapkan bahwa akomodasi dan transportasi telah disiapkan seluruhnya oleh peserta.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait